Notification

×

Iklan

Iklan

 




Akibat Longsor, Turap Di Dusun Darawolong Kecamatan Purwasari Ambruk.

| Maret 18, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-03-18T09:04:07Z


Karawang,KHI - Ambruknya turap di Blok Ma Eti  Dusun  Darawolong Kecamatan Purwasari Kabupaten Karawang diduga akibat curah hujan deras mengakibatkan turap Longsor. 


Pembangunan turap   di blok Ma Eti Dusun Darawolong Kecamatan Purwasari  tersebut dikerjakan oleh CV Artha Gemilang Arisantosa, pada tahun 2023 lalu,  dengan nomor kontrak: 027.2/02.2.02.14.13/KPA - SDA/PUPR/2023Tertulis dalam papan proyek jangka waktu pelaksanaan 60 hari kalender.


Menurut Memed selaku pelaksana CV Artha Gemilang Arisantosa, meski proyek dikerjakan pada tahun 2023 namun masa pemeliharaan masih menjadi tanggung jawabnya. Memed  mengaku informasi ambruknya turap didapat dari pihak Dinas PUPR Bidang SDA.


" Kemaren saya ditelepon pa Kabid bahwa turap yang di Dusun Darawolong ambruk,  saya diminta untuk segera memperbaiki. Setelah itu saya langsung kelokasi melihat kondisi lapangan sekaligus mempersiapkan pekerjaan bersama para pekerja,  " ujar Memed, yang dihubungi melalui telpon Cellularnya.  Senin ( 18/03/24)


Memed juga menjelaskan, setelah melihat kondisi lapangan diketahuinya turap yang ambruk kurang lebih 10 meter. Hal tersebut akibat curah hujan selama 3 hari sehingga  mengakibatkan terjadinya longsor.


" Kalau saya melihat kondisi lapangan, disebelah turap itu ada balong,maaf saya bukan  menuduh, mungkin oleh pemilik balong, bawahnya dilubangi atau dijebol sedikit tujuannya  agar air hujan cepat mengalir.  Naaaah lama kelamaan lubang itu kan pasti  membesar dan akhirnya turap yang ambruk, "  kata Memed 


Ibu Mulyati pemilik warung  menceritakan,  sebelum turap  longsor sempat ada angin kencang  dan hujan deras.


" Sebelum turap itu  longsor sempat ada angin yang kencang dan hujan juga deras,  pas saya kewarung nasi milik saya yang kebetulan dekat dengan lokasi turap, saya juga kaget kok turap itu ambruk," ujar Ibu Mulyati. (Sent)


TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update