Notification

×

Iklan

Iklan

 




Pemkab Karawang Dinilai Belum Serius Kembangkan Obyek Wisata Pantai.

| Maret 16, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-03-16T13:28:15Z

 


KARAWANG,KHI - Tak bisa  dipungkiri bahwa Kabupaten Karawang adalah salah satu Kabupaten di Jawa Barat yang memiliki banyak potensi wisata, baik wisata alam maupun wisata sejarah, seperti Grand-Canyon Ciomas, Gunung Sanggabuana, Makam Syech Quro dan potensi wisata lainnya diwilayah Karawang Selatan.

Sementara pantai utara Karawang yang panjangnya mencapai 57 KM juga memiliki potensi besar untuk mendongkrak PAD, seperti obyek wisata Pakisjaya, Pulau Putri, Wisata Pantai Sedari, Wisata Samudra Baru, dan Wisata pantai yang ada di Cilamaya. Namun sangat disayangkan  Pemkab Karawang  terkesan  belum serius mengembangkan potensi alam yang ada diwilayah pesisir.


Pembangunan Icon patung ikan di Dusun Tirtasari RT.004/001 Desa Sedari


Melirik obyek wisata pantai berpotensi besar  dapat meningkatkan kesejahterakan warga sekitar. Bisri Mustopa Kepala Desa Sedari Kecamatan Cibuaya Kabupaten Karawang berinisiatif membangun sarana dan prasarana obyek wisata pantai sedari tanpa harus menunggu kucuran dana dari APBD Karawang. Padahal ramainya pengunjung ke wisata pantai dapat  mendongkrak PAD.

Bisri mendongkrak PAD dengan caranya sendiri. Dia  membenarkan bahwa Pemkab Karawang belum serius kembangkan wisata alam di pesisir utara, padahal, lanjut dia, potensi alam yang berada disepanjang pantai utara Karawang tersebut sangat berpotensi untuk  mendongkrak PAD, tinggal tergantung keseriusan pihak Pemerintah Daerah. 

" Saya membangun icon - icon di Desa Sedari ini tujuannnya agar memiliki daya tarik bagi pengunjung yang berlibur ke Wisata  Pantai Sedari. Semuanya kami biayai dari Dana Desa (DD). Icon - icon itukan bagian dari accssories obyek wisata sehingga akan selalu dikenang oleh para pengunjung yang berlibur ke Wisata Pantai Sedari.  nah   dengan demikian harapan saya pengunjung akan meningkat dan secara otimatis PAD Kabupaten Karawang juga akan bertambah besar," ujar Bisri. Sabtu (16/03/24)


Lebih lanjut Bisri mengatakan , Dulu Pemkab Karawang melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Karawang pernah menyelenggarakan sebuah acara dengan tema, Sinergitas Pengelolaan Objek Wisata  “Peran Serta Pengelola dan Masyarakat Dalam Mewujudkan Sapta Pesona di Objek Wisata”  


 " Saya masih ingat betul, dulu  Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Karawang pernah menyelenggarakan sebuah acara dengan tema, Sinergitas Pengelolaan Objek Wisata. Itukan hanya bentuk ajakan kepada seluruh elemen masyarakat Kabupaten Karawang untuk mendukung Program Sapta Pesona Wisata  dengan maksud agar turut  memelihara, Keamanan, Ketertiban  Kebersihan, Keindahan dan Kenyamanan. Sementara sarana dan prasarana untuk menunjang keindahan obyek wisata belum diperhatikan dan sekarang  kita menggunakan anggaran dari Dana Desa. Harapan saya Pemkab Karawang agar serius mengembangkan obyek wisata yang ada di pantai utara.  " Ujar Bisri


Selain itu lanjut Bisri, yang menjadi harapan besar buat masyarakat Utara Kabupaten Karawang dimana Pemkab Karawang bisa mendorong potensi alamnya berupa laut bisa di jadikan destinasi unggulan kalau bisa ciptakan pantai Karawang Utara sebagai ANCOL DUA.Tentunya ini sesuatu yg sangat menarik untuk di nanti oleh masyarakat Karawang karena akan menjadi tolak ukur keberhasilan Pemkab Karawang ketika bisa mengembangkan utara Karawang menjadi industri wisata.


" Saya berharap semoga pemerintah Pemkab Karawang kedepan bisa mendesain Kabupaten Karawang menjadi Kabupaten termaju di Jawa Barat,  apalagi dengan rencana Pemerintah Pusat akan membangun lapangan terbang internasional di Karawang selatan  tentunya ini menjadi sebuah tantangan besar buat Pemkab Karawang agar ada keseimbangan di semua wilayah Karawang," pungkasnya (*)


Oleh : Darsen Tajudin 








TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update